Rabu, 23 Maret 2011

Kumpulan Profil Diri 3KA21


Kumpulan Profil Diri

3KA21

* Pekerjaan

Setiap hari selalu bertemu dengan orang lain yang berbeda dengan maksud dan tujuan hampir sama, ingin memperbaharui identitas dirinya sendiri. Inilah pekerjaan yang saya lakukan untuk melayani mereka. Ada kebanggaan tersendiri dalam bidang ini, saya bisa berkomunikasi langsung dengan orang lain yang sebelumnya saya pun tak mengenal orang tersebut. Banyak pengalaman dan pengetahuan yang saya dapatkan dari orang tersebut dengan berbagi cerita tentang pengalaman hidupnya bahkan yang sama sekali saya belum pernah mengalaminya secara langsung. Dengan komunikasi seperti ini saya dapat mengetahui setidaknya sedikit masalah atau kemelut yang mereka sedang maupun dulu yang mereka hadapi.

Banyak sekali perbedaan dan karakteristik yang saya jumpai, banyak orang maka perbedaan pun semakin banyak. Sifat – sifat baik dan buruknya seseorang dapat terlihat. Banyak keluhan dari orang –orang “kenapa prosesnya lama? ” yang kesannya dipersulit, bukannya dipersulit padahal memang banyak kendala yang dihadapi pada pekerjaan ini. Contohnya jaringan online yang tidak terkoneksi secara baik ataupun ada perbaikan dari pusat. Bukan semata-mata ingin memperlama pekerjaan ini tapi inilah apa adanya. Yang mereka tahu adalah data-data yang sudah diberikan ke tempat saya, pasti sudah selesai dan beres. Padahal banyak proses yang harus dilakukan.

Ada pula yang tidak sabaran menunggu identitas dirinya lalu mengekspresikan dirinya dengan rasa tidak suka, yang bisanya hanya marah dan marah. Tapi terhadap pekerjaan ini saya pun harus bersikap bijaksana serta menjelaskan apa yang terjadi. Kadang kala saya pun ikut terbawa emosi. Jadi begitulah pekerjaan saya yang saya lakukan.

Bertemu banyak orang dengan sifat dan karakter yang berbeda, menjadikan pembelajaran saya dalam kehidupan Harus bersikap sabar dan ikhlas dalam menghadapi tantangan hidup.

* Pendidikan

Alhamdulilllah pendidikan yang saya jalani berjalan lancar. Pada tahun 1999 saya lulus dan berijasah SDN Rawa Bebek II, tahun 2002 lulus dan berijasah SMPN 22 Bekasi, yang terakhir tahun 2005 lulus dan berijasah SLTA Diponegoro 01 Jakarta Timur. Ada beberapa pengalaman dalam bentuk ekstrakulikuler dari pendidikan SD, SMP, dan SMA. Di waktu SD saya mengikuti kegiatan ekstrakulikuler Pramuka, SMP ikut kegiatan PMR (Palang Merah Remaja) dengan mengikuti kegiatan ini saya jadi banyak tahu tentang PMR yang bertujuan menolong orang pada kecelakaan. Walaupun tidak seperti PMI tetapi setidaknya hampir mendekati. Pelajaran yang diberikan adalah bagaimana kita menolong seseorang yang mengalami kecelakaan atau cedera serta mengobatinya. Sedangkan di waktu SMA kegitan yang saya lakukan adalah dengan mengikuti ekstrakulikuler Paskibra. Pada kegiatan ini bertujuan bagaimana kita harus bersikap disiplin dalam kehidupan sehari-hari. Dan Alhamdulillah team saya mengikuti perlombaan antara se-DKI Jakarta yang diadakan di SMA AL Azar. Dan kami mendapatkan juara pada pemimpi/ dantonnya, walaupun gerakan kami tidak menang setidaknya Dantonlah yang mewakili sekolah kami.

* Latar Belakang Keluarga

Kehidupan keluarga saya termasuk keluarga besar karena ayah dan ibu saya memiliki 5 orang anak. Saya sendiri adalah anak ke-3 dari 5 bersaudara. Sebenarnya ayah saya mengharapkan anak laki-laki pada anak yang ke-3 sewaktu saya masih didalam kandungan dan alhasil yang terlahir malah anak perempuan. Apakah dari harapan itu, yang ingin mendapatkan anak laki-laki berkelanjutan kepada saya dengan sikap dan sifat saya yang sedikit tomboy alias kelaki-lakian. Tetapi saya tidak menyalahi kodrat sebagai seorang perempuan. Tapi sangat disayangkan, kelima anaknya belum bisa sepenuhnya membahagiakan ayah dan ibu saya. Terlebih lagi ayah karena Sang Pencipta telah memanggilnya terlebih dahulu karena penyakit yang dideritanya. Dan kami yang ditinggalkan tidak akan berlarut-larut dalam kesedihan, dan kamipun akan melanjutkan kehidupan selanjutnya. Dan kamipun percaya Tuhan akan membing kami. Amin

* Data Diri

Nama : Sri Marwati

Tempat dan Tanggal Lahir : Bekasi, 01 Maret 1987

Agama : Islam

Status Perkawinan : Belum Kawin

Jenis Kelamin : Perempuan

Alamat : Kp. Rawa Bebek Rt.008/ 010 No.86

Kel. Kota Baru Kec. Bekasi Barat

Kota Bekasi

* Cita-cita

Harapan saya sedari kecil adalah ingin menjadi seorang Ir Pertanian tapi lambat laun harapan itu pudar sampai tingkat SMA. Diakhir SMA pun saya ingin melanjutkan sekolah yang lebih tinggi di bidang kesehatan, akan tetapi itu semua tidak berjalan lancar sesuai harapan saya karena ada pilihan yang saya harus pilih. Dan Insya Allah saya tidak akan menyesalinya.

* Pengalaman Hidup

Pengalam hidup yang baik adalah waktu saya melakukan sesuatu yang baik untuk ayah dan ibu saya. Bisa merawat mereka saat mereka terbaring sakit dan mengambil darah ke PMI malam-malam buta.

Jika pengalaman hidup yang buruk adalah saat saya ingin membuat kartu kuning, disanalah saya kehilangan sebuah motor. tetapi petugas disana tidak ingin mengantar kami ke kantor polisi untuk melaporkan kejadian tersebut. Dan akhirnya saya pergi ke kantor polisi untuk melaporkan diri bahwa saya telah kehilangan sebuah sepeda motor di tempat tersebut. Sebenarnya pada hari itu saya sangat takut pulang ke rumah karena takut dimarahi oleh kedua orang tua. Sangat beruntung memiliki orang tua yang bijaksana, mereka tidak memikirkan barang yang hilang, yang terpenting putra-putrinya selamat. Dan meraka hanya memberikan nasehat bahwa saya harus teliti dan selalu waspada terhadap apa yang akan terjadi.

Pengalaman yang berkesan adalah dimana saya bisa dimengerti orang lain akan watak dan sifat saya yang egois. supaya saya bisa mengkoreksi diri akan diri saya sendiri.

* Pandangan hidup

Menurut orang tua saya melihat pandangan hidup seseorang yang akan dijalani tergantung bagaimana kita berfikir positif tentang segala apapun. Dan menjadi tujuan hidup kita sendiri